Tips mencari produk yang pasti laku di internet


Pada postingan sebelumnya akang didy sudah  memberikan tips jitu mengawali bisnis online,tidak sulit kan…hehehe,nah pada postingan kali ini akang didy akan bagi tips tentang bagaimana mencari produk yang pasti laku di internet…oke langsung aja ke TKP!!cek kidot.
produk bisnis online
Sebenarnya  untuk mencari produk yang akan kita jadikan bisnis  online kita sangat lah tidak sulit,hanya saja permasalahannya  kita kurang matang dalam dalam menentukan dan memikirkannya secara matang-matang alias asal-asalan,dan bisa di pastikan kegagalan akan menimpa anda.
Banyak pebisnis online mengalami kegagalan di dalam berbisnis  internet marketing karena tidak mempedulikan hal ini ,suatu hal yang ga bisa di anggap remeh tentunnya yaitu bagaimana kita mencari produk yang pasti laku di jual di internet ,karena apalah artinya mempunyai toko online jika produk kita ga laku di pasaran ,nah lewat artikel kali ini akang didy akan memberikan tips bagaimana langkah tepat mencari produk yang pasti laku di jual di internet.

1.       Menentukan Target Market

Sebelum menciptakan suatu produk untuk ditawarkan langkah yang lebih dahulu anda lakukan adalah menemukan siapa sasaran anda dan apa yang mereka butuhkan .Merekalah target market anda, tersusun dari orang-orang yang menginginkan dan membutuhkan produk anda,lalu hal yang tidak kalah penting selanjutnya yaitu Menentukan topik produk cari market yang ideal temukan kesulitan mereka ,cari apa yang mereka butuhkan dan inginkan lalu ciptakan sutu produk sebagai jawabannya .

2.       Menentukan Target market yang ideal

Mengapa begitu penting mengetahui target market anda ? alasannya adalah karena tidak semua orang di bumi ini menyukai produk anda .Kita harus tahu siapa nanti yang mengingnkan dan memerlukan produk kita dan yang akan membelinnya.Sebagai contoh : jika anda tinggal di komunitas yang hanya mengkonsumsi makanan jepang cobalah anda buat nasi rawon dan sebagainnya .bahkan nasi rawon ternikmat yang pernah ada . dijamin senikmat apapun nasi rawaon di mulut anda makanan itu tidak akan laku mengapa ?karena tidak ada satupun orang dikomunitas itu yang menginginkan nasi rawon.

3.       Cara mementukan market yang ideal

Sekarang kita cari sebenarnya seperti apa market yang ideal itu ?apakah kareteristik yang harus dimiliki oleh suatu market yang ideal ? ada tiga karateristik yang pertama mereka harus memiliki minat dan hasyrat yang sangat besar terhadap suatu hobi ,problem atau topik tertentu orang-orang macam ini akan membeli produk anda untuk memenuhi minat dan hasyrat mereka mereka harus memiliki uang untuk membeli .Mereka yang tidak punya uang bukanlah pasar, agak kejam memang tapi itulah realita yang ada ,mereka harus berjumlah banyak dan mudah diraih :jika anda hanya memiliki pasar yang sedikit dan terbatas atau anda sulit meraih mereka maka bisnis anda akan cepat mengering .jika anda menemukan kelompok dari karateristik diatas bisa dipastikan anda bisa menghasilkan penjualan karena sudah menawarkan produk ke market yang tepat ,untuk menentukan keyword apa yang laku di pasaran dan banyak peminat nya anda bisa gunakan tools berikut ini yang merupakan cara saya dalam menentukan target market serta kata kunci apa yang paling banyak dicari orang klik disini .anda juga bisa melihat melalui www.google.com/trends anda akan mengetahui topik apa yang paling sering orang cari.

4.       Menulis Produk informasi untuk dijual

Setelah ide produk niche didapat ,mungkin anda bertanya ?Apa yang dilakukan sekanjutnya jika produk niche sudah didapat ?Jawabanya mulai tindak lanjuti dengan membuat produk nyata produk yang diciptakan bisa berupa 1.Barang (ada shiping) 2. Informasi (sifatnya download saja ),kalo saya cinderung lebih memiliih yang kedua menjual produk berbentuk informasi dan kebanyakan marketer itu jauh lebih mudah dibandingkan produk berbentuk barang .sekarang pertanyaanya : Bagaimana mencari konten untuk produk niche ada tigha pilihan 1.Menulis sendiri 2. Menggunakan otak orang lain 3. Kumpulkan artikel orang lain yang berkualitas dan compail menjadi sebuah ebook .

5.       Sering melakukan blog walking

Blog walking adalah suatu kegiatan mengunjungi dari satu blog ke blog yang lainnya dengan tujuan memperoleh informasi dari blog tersebut.Apa perlu kita melakukan blog walking..???wah sangat perlu sekali itu karna dengan blog walking kita dapet pengalaman dari para master-master yang sudah lama terjun ke  dunia internet marketing.

6.       Berdoa

Tips yang terakhir ini adalah merupakan langkah yang paling penting untuk mencapai kesuksesan dalam berbisnis,setelah kita sudah melakukan berbagai usaha namun hasilnya nihil maka kita sangat memerlukan langkah yang terakhir ini,iya sih….memang usaha itu tergantung bagaimana usaha kita,tapi kita tidak menyadari siapa yang mengatur rizky Selama ini,oleh karena itu selain kita berusaha ,kita harus rajin-rajin berdo`a kepada Tuhan yang maha esa.

Itulah tadi tips Mencari Produk Yang Pasti laku di Jual diInternet ,karena bisa di pastikan seorang internet marketer akan gagal jika tidak mempraktekan ke -6 langkah diatas .Gimana…mantep kan..???wkwkw….Semoga artikel yang sedikit ini bermanfaat untuk pembaca online sekalian .
Salam sukses

3 komentar:

Diharap komentarnya sesuai dengan isi blog,dan diharap di dalam komentarnya tidak menyertakan link.Komentar yang berisi URL/Link pada kotak komentar akan di hapus atau dilaporkan sebagai tindakan SPAM.

Contact Me

Nama

Email *

Pesan *