6 Hal Yang Harus Diperhatikan Sebelum Memilih Jasa SEO

SEO merupakan salah satu metode untuk mendatangkan trafik. Selain bermodal artikel yang bermutu keberadaan SEO juga sangat penting guna mendongkrak popularitas blog dan mendatangkan high traffic.
Proses penerapan SEO terhadap blog dimulai dari teknik-teknik yang sederhana hingga serangkaian teknik yang menyita waktu sehingga tidak heran jika banyak blogger yang lebih memilih untuk menggunakan jasa SEO daripada melakukannya sendiri.

jasa seo blog


Opsi menggunakan jasa SEO biasanya diambil oleh blogger yang memiliki banyak blog untuk mengejar sebuah target. Target bisnis online, branding, dan sebagainya. Tidak membuat sobat harus banyak membuang energi, tapi harus mau mengeluarkan sejumlah uang.

Bagaimana dengan blogger pemula yang hanya memiliki 1-2 blog?


Bagi kalangan blogger pemula yang hanya meramut 1-2 blog tentunya tidak perlu menggunakan jasa SEO, karena masih memiliki waktu yang cukup untuk mengelolah blognya sambil mengembangkan pemahaman tentang teknikSEO.
Dan jika sobat termasuk blogger yang ingin menggunakan jasa SEO, berikut beberapa Hal yang harus diperhatikan sebelum memilih jasa SEO tertentu.


1. Pastikan perusahaan jasa SEO yang sobat pilih sudah memiliki reputasi bagus

Sobat dapat mengecek peringkat situs jasa SEO tersebut. Jika situsnya kurang populer, traffic rank nya rendah berarti ia bukan pilihan yang tepat untuk sobat pilih.karena tentunya jika jasa seo yang akan kita sewa tersebut adalah jasa seo yang professional maka tentunya traffic ranknya tinggi.


2. ketahui mekanisme dan latarbelakang  jasa seo yang akan sobat sewa

Tanya kepada cs jasa SEO tersebut, bagaimana mekanisme mereka dalam membangun popularitas blog sobat. Perlu digarisbawahi bahwa teknik SEO sangat berkaitan rapat dengan link building. Pastikan mereka melakukan link building yang tidak melanggar TOS search engine. Jika mereka melakukan link building berbau spamming, maka blog sobat akan sangat tidak aman.


3. Tanyakan Garansi

Sebelum menyewanya coba sobat tanyakan Apakah jasa SEO yang akan sobat pilih memberikan garansi? Ini sangat penting. Sobat harus meminta garansi kepada jasa SEO tersebut. Hal ini untuk mengantisipasi apabila selang beberapa bulan setelah sobat deal kontrak namun tidak ada perubahan pada blog yang sobat sewakan jasa SEO. Sobat harus diberi jaminan.


4.  Tanyakan harga yang harus dikeluarkan

Faktor harga. Jangan asal jatuh hati dengan perusahaan jasa SEO yang menawarkan harga murah. Percuma murah kalau hasilnya nihil. Oleh yang demikian maka sangat perlu untuk memilih jasa SEO yang sudah dikenal oleh banyak orang agar uang yang sobat keluarkan tidak mubadzir.


5. Waktu proses optimasi blog

Tanyakan kepada yang bersangkutan berapa lama blog sobat akan memperlihatkan progress. Jika mereka memang jasa SEO yang bagus mestinya blog sobat sudah memperlihatkan kemajuan 3 bulan setelah deal kontrak.


6. Proses pembayaran

Pilihlah jasa SEO yang system pembayarannya bertahap. Sekian persen dibayar diawal kontrak, beberapa bulan kemudian sambil mengamati progres blog dan diakhir sebagaimana durasi dalam perjanjian.

1 komentar:

Diharap komentarnya sesuai dengan isi blog,dan diharap di dalam komentarnya tidak menyertakan link.Komentar yang berisi URL/Link pada kotak komentar akan di hapus atau dilaporkan sebagai tindakan SPAM.

Contact Me

Nama

Email *

Pesan *